Baznas Kabupaten Badung Bersama Social Project Bali Distribusikan Perlengkapan Sholat ke Musholla Nurul Jadid, Pudak Sari, Kuta
12/01/2025 | Penulis: Yusuf
Baznas Badung Distribusikan Alat Sholat ke Mushollah yang membutuhkan
Kuta, Bali 12/1/25 – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Badung bersama Social Project Bali kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung kegiatan keagamaan dan sosial di masyarakat. Kali ini, mereka mendistribusikan sejumlah perlengkapan sholat ke Musholla Nurul Jadid yang berlokasi di Jalan Pudak Sari, Kuta, pada hari Minggu (12/1/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung fasilitas ibadah masyarakat setempat, sekaligus mempererat tali silaturahmi antara lembaga sosial dan komunitas lokal. Perlengkapan sholat yang diserahkan meliputi Karpet Sholat, mukena, Al-Qur'an, Songkok serta sarung yang diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan jamaah dalam beribadah.
Menurut Yusuf sebagai Kepala Pelaksana Baznas Kabupaten Badung, program ini merupakan bagian dari upaya mereka untuk memperkuat kebermanfaatan zakat dan donasi dari masyarakat. "Kami ingin memastikan bahwa hasil pengelolaan zakat, infaq dan sedekah dapat dirasakan langsung oleh masyarakat, terutama di tempat-tempat ibadah yang membutuhkan seperti di musholla ini," ujar Yusuf Kepala Pelaksana Baznas Kabupaten Badung.
Sementara itu, Armandhani perwakilan Social Project Bali menambahkan bahwa kerja sama dengan Baznas Kabupaten Badung merupakan wujud sinergi antara lembaga sosial dan masyarakat untuk menciptakan dampak positif. "Kami berharap bantuan ini dapat mendorong masyarakat untuk lebih aktif dalam memakmurkan musholla dan menjaga ukhuwah Islamiyah di lingkungannya," ungkapnya.
Pengurus Musholla Nurul Jadid menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas bantuan yang diberikan. "Kami merasa sangat terbantu dengan adanya perhatian dari Baznas Kabupaten Badung dan Social Project Bali. Perlengkapan ini akan sangat bermanfaat bagi jamaah kami," ujar Kasiyatun Ustadzah sekaligus pengurus musholla.
Kegiatan seperti ini diharapkan dapat terus berlanjut di berbagai wilayah lainnya, sehingga semakin banyak komunitas yang merasakan manfaatnya. Baznas Kabupaten Badung dan Social Project Bali juga mengajak masyarakat untuk turut berpartisipasi dalam mendukung program-program sosial demi kemaslahatan umat.
Berita Lainnya
BAZNAS Badung Ikuti Kelas Hukum BAZNAS tentang Mekanisme Pelaporan Pengelolaan Zakat
BAZNAS RI Serahkan Buku Standar Tata Kelola BAZNAS kepada BAZNAS Kabupaten Badung
BAZNAS Badung Buka Pendaftaran Sertifikasi Halal dan Kurasi Gratis bagi UMKM
BAZNAS Indonesia Segera Merespons Banjir di Bali dengan Mendirikan Dapur Umum dan Menyalurkan Bantuan Kemanusiaan
MT Laa Tahzan Jimbaran Bersama BAZNAS Kabupaten Badung Salurkan Bantuan Alas Tidur untuk Warga Terdampak Banjir di Denpasar
BAZNAS Kabupaten Badung Terima Kunjungan Biro Koordinasi, Kerjasama, dan Hukum BAZNAS RI

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS