BAZNAS Badung dan UPZ Mualaf Kuta Salurkan Kompor Gas untuk Janda Lansia Penyintas Banjir di Denpasar
24/09/2025 | Penulis: Yusuf
BAZNAS Badung Salurkan Kompor Gas untuk Janda Lansia Penyintas Banjir di Denpasar
Badung — BAZNAS Kabupaten Badung bersama Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Mualaf Kuta menyalurkan bantuan berupa kompor gas lengkap dengan selang regulator dan tabung kepada penyintas banjir di wilayah Denpasar, Rabu (24/9/2025) pukul 09.30 WITA.
Bantuan tersebut diberikan secara langsung kepada penerima manfaat, yakni 12 janda lansia yang sangat membutuhkan sarana memasak pasca terdampak banjir. Kehadiran bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban penerima sekaligus mendukung kebutuhan dasar sehari-hari.
Pelaksana BAZNAS Kabupaten Badung Yusuf Abdullah menyampaikan bahwa penyaluran ini merupakan bentuk kepedulian nyata terhadap warga yang terdampak musibah, terutama bagi kelompok rentan seperti lansia, janda, dan keluarga prasejahtera. “BAZNAS berkomitmen untuk hadir membantu masyarakat yang sedang menghadapi kesulitan, agar mereka tetap dapat bertahan dan bangkit pasca bencana,” ungkapnya.
Kegiatan ini juga menjadi wujud sinergi antara BAZNAS Kabupaten Badung dan UPZ Mualaf Kuta dalam memperluas manfaat zakat, infak, dan sedekah, khususnya dalam konteks tanggap darurat bencana.
Berita Lainnya
BAZNAS Badung Ikuti Kelas Hukum BAZNAS tentang Mekanisme Pelaporan Pengelolaan Zakat
BAZNAS Kabupaten Badung Koordinasi dengan Wali Kota Denpasar untuk Penanganan Banjir
Perkuat Ekonomi Umat, BAZNAS Kabupaten Badung Verifikasi Penerima Program ZMart
Menko PM Muhaimin Dukung Kolaborasi bersama BAZNAS untuk Reduksi Kemiskinan di Indonesia
BAZNAS Kabupaten Badung Terima Kunjungan Biro Koordinasi, Kerjasama, dan Hukum BAZNAS RI
Mengenal Lebih Jauh tentang Zakat Perusahaan: Definisi, Ragam, dan Persyaratan

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS